Pameran Poskad 2012

kartosuwiryoBekerja di tempat baru ternyata lebih produktif, persis seperti yang saya bayangkan. Akhirnya saya berhasil membuat karya yang pertama. Walaupun saya punya kanvas ukuran kecil dalam jumlah cukup banyak, saya belum melukis dengan cat minyak, saya putuskan untuk menggambar dengan pensil dan melukis dengan cat air dulu di atas kertas. Spanraam sudah datang dari Yogya, tapi masih belum dirakit dan kanvas satu rol yang dikirimkan dari Jakarta belum terpasang. Sebentar lagi saya akan mulai melukis dengan cat minyak di atas kanvas.

Ada pameran di Singapura, pameran yang diadakan teman-teman saya di STPI. “Pameran Poskad” judulnya, pameran ini melibatkan banyak sekali orang, seniman atau bukan, dalam sebuah presentasi karya yang kecil-kecil, seukuran kartu pos. Saya menghabiskan beberapa lama untuk membuat karya cat air untuk pameran ini. Besok akan saya kirimkan ke Singapura dan tanggal 6 pameran akan dibuka. Gambar di atas adalah lukisan cat air yang dibuat dengan mencontoh sebuah foto tua Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo, pendiri Negara Islam Indonesia dan pemimpin DI/TII. Setelah bergerilya sekitar 11 tahun, Kartosoewirjo akhirnya berhasil ditangkap dan dieksekusi di hadapan sebuah regu tembak di salah satu pulau kecil di Kepulauan Seribu.

Saya membuat beberapa foto tokoh sejarah nasional Indonesia yang ‘sudah dilupakan’, karena itu saya memberi judul ‘Orang-orang Tak Dikenal‘ untuk kumpulan karya ini. ‘Dilupakan‘ di sini bukan berarti sudah tidak diingat atau tidak dikenali lagi, tetapi karena buah pikiran mereka seakan-akan sudah tidak relevan lagi dengan kondisi saat ini di negara Indonesia. Saya kira ini adalah ikhtiar seorang pelukis untuk melawan lupa dalam pikirannya sendiri jadi bagi saya karya-karya ini lebih bertema personal daripada politis.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s